WJF 2023 Perayaan HUT Jabar Ke-78 “Momen Pamitan Kang Emil - Uu Ruzhanul Ulum”

“Momen Pamitan Kang Emil - Uu Ruzhanul Ulum”


Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) memperingati HUT ke-78 lewat perayaan meriah dengan West Java Festival (WJF) 2023 WJF 2023, Sabtu-Minggu (2-3/9/2023)  sekaligus menjadi momen unjuk pencapaian Gubernur Jabar Ridwan Kamil dan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum selama lima tahun.

Puncak acaranya mulai digelar,  Sabtu (2/9/2023) di Gedung Sate dan sekitarnya  yang menyajikan kolaborasi  Pasar Rakyat dan Bazar Jawa Barat  dalam rangka Hari Konsumen Nasional yang mengajak masyarakat menjadi Konsumen Cerdas (koncer) diarea yang sama sekaligus menggelar Zumba massal bersama Atalia Praratya yang dikukuhkan Duta Konsumen Jawa Barat.

Berbagai kegiatan selain di Lapangan Gasibu, Jl. Diponegoro dengan kegiatan literasi digital bersama pelajar, kaleidoskop pencapaian perangkat daerah dan  program provinsi Jawa Barat lainnya, seperti Petani Milenial, OPOP dan lainnya.

Hari kedua  Minggu (3/9/2023), acara WJF dimulai dengan parade karnavel budaya  yang  dimeriahkan  peserta dari 17 kabupaten/kota  se-Jawa Barat dan dihadiri oleh Forkopimda, wali kota, dan bupati se-Jawa Barat,

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil turut memeriahkan acara ini,  tampak mengenakan kostum capung berwarna kuning dan hitam lengkap dengan sayap serta penutup kepala.sementara Atalia Praratya  terlihat mengenakan kostum bertema kupu-kupu,  berjalan di belakang Kang Emil serta  putra bungsu Kang Emil, Arkana Aidan yang terlihat mengenakan  kostum lebahnya

Iing-iringan peserta karnaval memenuhi jalanan mulai dari Monumen Perjuangan hingga Gedung Sate, Kota Bandung.  Tentu hal ini mengundang perhatian banyak orang. Saat melintasi Taman Cikapayang, Ridwan Kamil langsung disambut meriah warga yang sudah menanti karnaval budaya ini. Parade dimulai dari titik Monumen Perjuangan di Jalan Dipati Ukur, melewati Jalan Teuku Umar, Jalan Ir H Djuanda, Cikapayang, Jalan Diponegoro, hingga titik akhir di Lapangan Gasibu.

Di malam hari   tersaji Konser WJF dengan menampilkan  banyak artis ibu kota,  antara lain GIGI, The Changcuters, PAS Band, Juicy Luicy, 3 Pemuda Berbahaya, Salsa Binta, Feel Koplo , Wika Salim, dan Doel Sumbang. Konser ini juga sekaligus konser amal dari Gabungan Artis dan Seniman Sunda (GASS).