Pendampingan dan Review Teman Jabar - UPTD Wilayah Pelayanan VI

Sipelajar (Sapu Lubang dan Pemeliharaan Rutin Kemandoran)


Pada hari Kamis dan Jumat tanggal 24 dan 25 November 2022, Tim Teman Jabar DBMPR melakukan Pendampingan dan Review Teman Jabar di UPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan VI (Cirebon). Kegiatan ini bertujuan untuk menyelaraskan data Sapu Lubang dan Pemeliharaan Rutin Kemandoran pada laporan manual dan dengan yang ada di sistem, selain itu juga tim teman jabar BMPR melakukan review kembali tata cara penginputan aplikasi Sipelajar untuk mengingatkan kembali kepada para Mandor, Pengamat, KSPPJJ dan Admin KSPPJJ dan juga memberitahukan kepada peserta bahwa Aplikasi Sipelajar sekaran sudah terdapat di Google Playstore sehingga memudahkan user untuk mengunduh dan update aplikasi. Kegiatan yang dilakukan diantaranya adalah :

  1. Diskusi terkait sinkronisasi data Sapu Lubang dan Kemandoran dengan para Mandor, Pengamat, KSPPJJ dan Amin KSPPJJ;
  2. Mengarahkan user untuk Donwload dan Update Aplikasi Sipelajar melalui Google Playstore;
  3. Mencocokan beberapa sampel data kemandoran yang ada di BHS;
  4. Menjelaskan dan mencoba langsung tata cara mengedit data kemandoran oleh admin KSPPJJ / Pengamat ketika data di Reject oleh KSPPJJ;
  5. Laporan Sapu Lubang tiap minggunya pada UPTD Wilayah Pelayanan VI sudah mengambil data dari Aplikasi Sipelajar.
     

Dokumentasi :