Pelatihan Tenaga Ahli Konstruksi Seri-14: Pelaksanaan dan Pengawasan Infrastruktur Sumber Daya Air

jakon


Bandung, 10 Oktober 2023 - Bidang Jasa Konstruksi Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (BMPR) Provinsi Jawa Barat, bekerjasama dengan Himpunan Ahli Teknik Hidraulik Indonesia (HATHI), menggelar pelatihan Pelatihan Tenaga Ahli Konstruksi Seri-14. Pelatihan ini membahas "Pelaksanaan dan Pengawasan Infrastruktur Sumber Daya Air" dan digelar secara daring melalui platform Zoom Meeting pada tanggal Selasa-Rabu (10-11 Oktober 2023).

Dalam rangka menghadirkan pemateri-pemateri berkompeten, acara ini menampilkan empat pakar di bidangnya, yaitu:

Dr. Ir. Winskayati, Sp.
Ir. Edy Anto Soentoro, MASc., Ph.D., PU-SDA
Dr. Ir. Yadi Suryadi, MT.
Sumaji, ST., Sp.
Pelatihan ini bertujuan memberikan peserta pemahaman mendalam tentang persiapan dan pelaksanaan konstruksi bangunan air, serta keterampilan dalam mengawasinya sesuai dengan dokumen kontrak yang berlaku. Para peserta diharapkan dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dalam situasi lapangan dengan efektif.

Pelatihan ini diikuti oleh hampir 500 peserta dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. Selama acara berlangsung, terjalin banyak dialog antara pemateri dan peserta, memberikan peluang bagi para peserta untuk memperoleh wawasan mendalam dari para ahli dalam bidang ini.

Seluruh peserta yang hadir dalam pelatihan ini akan menerima sertifikat pelatihan yang menjadi bukti pengakuan atas keberhasilan mereka menyelesaikan program pelatihan ini.

Bagi yang berminat untuk mengikuti Pelatihan Tenaga Ahli Konstruksi Seri-15 selanjutnya, Sobat Bima dapat mengikuti perkembangan informasi melalui akun Instagram Bima Utama Jabar (@bimautama.jabar) dan Bima Jasa Konstruksi Jabar (@bimajakon.jabar).

Pelatihan Tenaga Ahli Konstruksi Seri-14 ini menjadi wadah yang berharga bagi para profesional konstruksi di seluruh Indonesia untuk memperluas pengetahuan dan keterampilan mereka dalam pengembangan infrastruktur sumber daya air. Dengan kolaborasi antara Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat serta Himpunan Ahli Teknik Hidraulik Indonesia, pelatihan ini diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan kualitas konstruksi bangunan air di Indonesia.